Hariansukabumi.com- Bertepatan dengan hari ulangtahun berdirinya YFSBBP (Yayasan Forum Silaturahmi Barisan Benteng Pajampangan ) dihadiri ratusan tamu undangan dari anggota Ormas dan masyarakat biasa. Pada kesempatan itu pula Ketua Umum YFSBBP Isep Dadang Sukmana bagikan santunan kepada Ratusan anak yatim dan jompo
Tamu datang dari berbagai unsur, seperti dari Asosiasi Penambang Rakyat Indonesia (APRI) , Ormas Laskar Merah Putih ( LMP), Barisan Serba Guna Nahdlatul Ulama atau Banser NU , Ormas Bediil serta Habaib,dam tamu undangan lainya.
Ada beberapa acara di kegiatan yang terselenggara pada hari itu seperti
1.Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H
2.Santunan anak Yatim dan Jompo
3.Peresmian Kuliner Mahesa
4.Milad Istri dan Cucu
5.doorprize untuk para Ormas dan
Komunitas yang hadir
Meskipun cuaca sedikit hujan tapi tak mengurangi kemeriahan serta menghalangi tamu untuk datang pada kegiatan yang diselenggarakan di depan Rumah Isep Dadang Sukmana yang berlokasi di Jampang Kulon, Kabupaten Sukabumi,jawa Barat pada Selasa 09/11/2021 lalu
Cecep taryana selaku ketua APRI sempat memberikan kata sambutan untuk Milad ke – 7 YFSBBP tersebut
“Saya mengucapkan selamat ulang tahun ke -7 untuk Yayasan Forum Silaturahmi Barisan Benteng Pajampangan, semoga semakin solid dan bisa terus eksis untuk kedepannya. Dan dengan diundangnya berbagai ormas yang ada di Pajampangan ini, mudah-mudahan bisa mempersatukan organisasi-organisasi tersebut ke dalam sebuah ikatan yang kuat, tentunya untuk sebuah kekuatan yang membangun agar wilayah pajampangan ini bisa lebih baik lagi.” Kata Cecep Taryana kepada Hariansukabumi di sela acara
” Karena di acara ini kita bisa saling menggagas hal-hal yang lebih besar, salah satunya adalah hak-hak atas tanah, karena sebagaimana yang kita ketahui banyak terjadi ketimpangan di masyarakat terhadap akses akan kepemilikan tanah yang kini dimonopoli oleh sebagian orang yang bertujuan untuk sumber ekonomi mereka,” Tambah Cecep
“Dan kita berharap hendaknya melalui forum ini mudah-mudahan bisa terwujud apa yang menjadi harapan masyarakat, berkat perjuangan para pengurus dan pimpinan yang bernaung dalam forum yang ada di wilayah pajampangan ini.” Lanjutnya
“Dan yang tak kalah pentingnya adalah dengan adanya kegiatan ini mudah- mudahan bisa berdampak positif terhadap kesejahteraan masyarakat sekitar maupun Pajampangan pada umumnya.” Tutup Ketua DPC APRI Sukabumi tersebut
Reporter : Anwar
Editor : Azhar Vilyan