HARIANSUKABUMI.COM– Kiprah Teddy Setiadi sebagai Ketua DPC Satuan Relawan Indonesia Raya (Satria) Kabupaten Sukabumi, sayap dari partai Gerindra sudah tidak diragukan lagi. Hal itu terbukti dengan kegiatan Roadshow ke setiap pengurus Satria ditingkat Desa maupun Kecamatan.
Dengan pengawalan Brigade Laskar Merah Putih Indonesia (LMPI), Teddy Setiadi mengunjungi kepengurusan Satria di Desa Cinaga, Kecamatan Kabandungan, Kabupaten Sukabumi, Rabu (27/4/2022), disambut meriah oleh masyarakat serta para pengurus Satria dan LMPI.
“Kunjungan kami kesini, tiada lain hanya bentuk kepedulian untuk saling berbagi kepada masyarakat yang kurang mampu dan kepada anak yatim,” kata Teddy dalam sambutannya.
Selain itu, Teddy Setiadi yang saat ini menjabat Wakil Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Sukabumi itu pun menyampaikan, bahwa kunjungannya ini juga bertujuan untuk memberikan support kepada kader-kader yang mencalonkan Kepala Desa (Kades).
“Ini sudah menjadi program dan tanggung jawab kami terhadap para kader yang mencalonkan kades tersebut. Untuk itu, saya intruksikan kepada pengurus Satria dan pengurus LMPI Desa Cinaga untuk mendukung penuh Aep Komarudin sebagai calon Kades,” tandasnya.
Reporter : Aom
Editor : Hergon