Hariansukabuni.com- Panwaslu kecamatan Cikakak kembali mengukuhkan komitmennya dalam menjalankan tugas pengawasan logistik pemilu. Dalam rangka meningkatkan transparansi dan akuntabilitas, Bawaslu aktif melakukan kegiatan publikasi dan dokumentasi terkait pengawasan logistik.
Berdasarkan informasi yang diterima, Panwaslu melaksanakan serangkaian kegiatan publikasi yang melibatkan berbagai pihak terkait, termasuk media massa dan masyarakat umum. Tujuan utama dari kegiatan ini adalah memberikan informasi yang jelas dan akurat mengenai proses pengawasan logistik pemilu agar masyarakat dapat memahami dengan baik tahapan dan hasil dari pengawasan tersebut.
Kegiatan tersebut di hadiri oleh ketua panwaslu kecamatan cikakak beserta tim ,ketua PPK, perwakilan kecamatan cikakak,perwakilan danramil, perwakilan polsek cikakak serta pejabat terkait lainnya.pada Selasa,(01/02/2024)
Ketua Panwaslu kecamatan Cikakak,Samsul Anwar menjelaskan,”Alhamdulillah hari ini kita melaksanakan rapat dalam kantor bersama unsur Forkopimcam pada pengawasan tahapan kampanye, dan kemudian tahapan pendistribusian logistik Alhamdulillah sudah kami laksanakan dan semua berjalan dengan lancar,”jelasnya
Samsul menambahkan,”Terkait tindak lanjut untuk kegiatan disini harapan kami khususnya panwaslu kecamatan cikakak antara Forkopimcam kemudian masyarakat yang ada di wilayah kecamatan cikakak bersama sama yang untuk mewujudkan kondusifitas wilayah dalam menciptakan pemilu di tahun 2024 sukses tanpa ekses tidak ada hal hal yang tidak di inginkan, semua berjalan dengan lancar serta menciptakan demokrasi yang jujur,bersih dan adil.
Peningkatan akses informasi yang dilakukan Panwaslu kecamatan Cikakak, diharapkan dapat memberikan keyakinan kepada masyarakat bahwa setiap pengawasan logistik pemilu dilakukan secara profesional dan tidak memihak, keterlibatan aktif masyarakat dalam memantau dan mengkritisi proses tersebut di anggap sebagai langkah positif untuk menciptakan pemilu yang bersih dan demokratis.”
Wahyu hidayat