HARIANSUKABUMI.COM- Penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST) dari Kementrian Sosial (Kemensos) untuk warga di Desa Cijengkol, Kecamatan Caringin, Kabupaten Sukabumi berjalan lancar dengan menerapkan protokol kesehatan.
Penyaluran dilaksanakan di GOR Tenis Meja “PTM ALAMI” di Kampung Salakopi, RT 02 RW 11, Desa Cijengkol, Kecamatan Caringin, Kabupaten Sukabumi, Jumat (30/7/2021).
Kepala Desa Cijengkol, Haer Suhemansyah menjelaskan, jumlah besaran bantuan BST Kemensos yakni sebesar Rp. 600.000 untuk periode bulan Mei dan Juni.
“Penyaluran BST Kemensos ini disaat PPKM level 3-4 diberlakukan. Dan alokasi BST Kemensos periode Mei dan Juni sebanyak 406 KPM,” ujar Haer, kepada hariansukabumi.com.
Dirinya menyampaikan, penyaluran BST Kemensos tersebut disebar di lima Kedusunan yakni Kedusunan Tugu, Kedusunan Bungbulang, Kedusunan Cijengkol, Kedusunan Nenggeng dan Kedusunan Pasirkiara.
“Terimakasih kepada seluruh Satgas Covid-19 Desa dan juga petugas dari PT. Pos Indonesia yang sudah melaksanakan tugas dan pengabdiannya dengan sangat baik. Semoga pengabdiannya dijadikan amal sholeh oleh Allah SWT,” tandasnya.
Reporter : Jefri Antoni
Editor : Hergon