Hariansukabumi.com- Telah terjadi dugaan pemukulan oleh seorang oknum Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) berinisial DS terhadap Sekretaris Desa berinisial FZ di halaman Kantor Desa Mekarjaya Kecamatan Caringin Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, pada hari Selasa, tanggal 27 April 2023
Diketahui peristiwa tersebut bermula saat DS yang tengah antri di sebuah Bank yang ada di Kecamatan Cibadak, lalu seolah-olah ia dipanggil oleh teller Bank. Padahal yang memanggil tersebut adalah FZ yang berpura-pura sebagai Teller Bank
Akibat ulah iseng yang telah ia lakukan terhadap DS tersebut, dikatakan oleh FZ, bahwa DS menunjukan ekspresi yang tidak senang.
Setelah kejadian itu tidak lama kemudian FZ pun pulang ke kantor desa. Namun selang berapa saat, DS pun datang menggunakan mobil, dan secara tiba-tiba lalu memukul kepala FZ. Beruntung FZ saat itu masih menggunakan helm.
Selanjutnya menurut penjelasan FZ, DS yang merupakan oknum Satpol-PP yang bertugas di Kecamatan Caringin tersebut juga terlihat memegang sebuah obeng.
Untuk menuntaskan permasalahan itu DZ pun melaporkan kejadian itu ke pihak kepolisian.
Saat ditemui awak media di halaman Polsek Caringin, Sekdes mengatakan keberadaannya di Polsek tersebut selain membuat laporan ia juga meminta perlindungan hukum supaya di kemudian hari tidak terjadi lagi perbuatan serupa,”tutur Sekdes
“Saya membuat laporan kepada kepolisian terhadap DS yang telah melakukan pemukulan yang disertai dengan ancaman. Saya khawatir saja apabila nanti saya sedang berada di luar.” Tandasnya
Almi’at Syahputra