Hariansukabumi.com- Ketua BAZNAS Kabupaten Sukabumi Dr. H. Unang Sudarma, S.H.,M.Si Hadiri Pengukuhan dan Pelantikan Pimpinan Cabang dan Ranting Dewan Mesjid Indonesia (DMI) Masa Bhakti 2023-2028 serta menguatan unit pengumpulan zakat (UPZ) di tingkat Mesjid Baznas Kabupaten Sukabumi. Di Gedung Badul Asyhab Kecamatan Cikembar. Kabupaten Sukabumi Rabu (10/5/2023).
Pengukuhan dan Pelantikan DMI di hadiri se-wilayah III meliputi Kecamatan KORWIB III diantaranya Cibadak, Caringin, Cantayan, Nagrak. Cikembar dan Cikidang.
Ketua Baznas Unang Sudarma,
Yang sering di panggil Aang menyampaikan, atas nama Baznas Kabupaten Sukabumi menyambut baik kegiatan pelantikan hari ini dan mengarahkan kepada seluruh organisasi bagaimana harus menjaga kerukunan dengan seluruh umat beragama khususnya di Kabupaten Sukabumi.
“Kita tahu bahwa Kabupaten Sukabumi yang mempunyai Visi Religius dan juga sebagai daerah pariwisata barang tentu prioritas masalah keamanan harus bersama-sama kita jaga, tidak bisa satu kelompok saja yang menjaga tapi harus seluruh kelompok yang ada di Kabupaten Sukabumi, jadi dengan kita bersatu niscaya kita akan menjadi kuat,” paparnya.
Lanjut Aang, Dewan Masjid Indonesia (DMI) adalah organisasi yang bertujuan untuk mewujudkan fungsi masjid sebagai pusat ibadah, pengembangan masyarakat dan persatuan umat serta meningkatkan keimanan, ketaqwaan, akhlaq mulia dan kecerdasan umat sehingga tercapainya masyarakat adil makmur yang diridhai Allah SWT. DMI mempunyai kepengurusan di setiap Provinsi, Kabupaten, hingga Tingkat Kecamatan.
Reporter : Almi’at Syahputra