Hariansukabumi.com Warungkiara-Mantan Kepala Desa Hegarmanah Kecamatan Warungkiara Kabupaten Sukabumi periode 2014-2019 Ade Ruslan, bantah telah selewengkan anggaran desa.Menurutnya pemberitaan dari salahsatu media tersebut, telah menyudutkannya dan cenderung ke fitnah
“Saya sedikit kaget atas pemberitaan negatif tentang diri saya itu, karena tulisan yang dimuat beberapa hari lalu, di surat kabar online itu ,sangat tidak berdasar samasekali. Apalagi sebelumnya saya tidak pernah dimintai konfirmasi terlebih dahulu oleh mereka”terang Ade Ruslan, pada Hariansukabumi.com Selasa 23/03/21 di Palabuhanratu
‘Pemberitaan itu sedikit banyaknya tentu telah mencoreng dan mencemarkan nama baik saya.Terlebih lagi itu cenderung menjurus ke fitnah.Agar persoalan ini tidak tetus berkembang,saya meminta kepada mereka untuk segera meluruskan pemberitaan miring tersebut”tambahnya
Ade Ruslan akan terbuka,dan transparan untuk menjawab permasalahan yang telah terjadi beberapa tahun ke belakang tersebut
“Apabila mereka menginginkan, Saya akan memberi penjelasan secara rinci dan transparan.Dengan dukungan data yang ada, beserta saksi-saksi yang saat ini masih bekerja di pemerintahan desa,untuk menjadi bukti dan penguat argumen saya, bahwa pemberitaan yang tersebar itu, sangat jauh dari kebenaran dan fakta yang ada.”Beber Ade Ruslan
“Selama saya menjabat sebagai Kepala Desa Hegarmanah, bila digali lebih dalam ,malahan saya lebih banyak mengeluarkan dana pribadi, untuk kepentingan desa dan masyarakat.
Tetapi itu tidak pernah saya besar-besarkan, saya anggap itu hanya sebagai bakti saya terhadap desa dan masyarakat.
Karena itu saya merasa keberatan dan kecewa atas segala tuduhan yang telah ditulis di situs berita tersebut.”Kata Ade, mengungkapkan rasa kecewanya
“Saya sudah pernah menanyakan hal ini kepada Pemdes Hegarmanah, tetapi dari Pemdes sendiri menampik,jika telah pernah didatangi oleh media untuk mengkorfimasi atas persoalan tersebut.
Bila pihak Pemdes saja mengatakan belum pernah didatangi,lalu mereka mendapatkan data dari siapa? Kan ini patut menjadi pertanyaan, jangan sampai data yang mereka dapatkan dari orang-orang yang tidak berkompeten.Tentu hal itu akan memperkeruh suasana”ulas Ade lebih jauh
Atas pembelian sebidang tanah untuk sarana olahraga dan sebuah Mobil Ambulans, Ade Ruslan mengatakan semua sudah melalui prosedural
“Semua keputusan atas pembelian tanah dan Ambulans,telah melalui prosedur yang jelas.Saya tidak menampik, bahwa ada sedikit kendala yang terjadi dengan penyaluran keuangan Bumdes.Tapi itu bisa saya jelaskan,kenapa dan mengapa hal tersebut bisa sampai terjadi.Karena urusan itu tidak menyangkut pribadi saya sendiri tetapi menyangkut lembaga desa, yang memerlukan persetujuan dari banyak kepala. Maka dari itu, bila pihak media tersebut menginginkan kejelasan, silahkan datangi saya.Saya akan berusaha memberikan keterangan yang sejelas-jelasnya.”Tandas mantan Kades Hegarmanah
-Redaksi @ Hariansukabumi.com-